Yuk NgabuburIT Seru! – Semarang

Yuk NgabuburIT Seru!

Tanggal: 9 Juni 2017

Tempat: Gedung Imam Bonjol Semarang

Harga tiket masuk: 200.000

Yuk NgabuburIT Seru! - Semarang

Di era sekarang ini kita dipermudah oleh teknologi dalam bidang pemasaran. Menggunakan metode offline marketing dirasa kurang mencukupi, untuk itu kami memperkenalkan Digital Marketing sebagai solusinya. Dikutip dari portal berita Kompas, https://kominfo.go.id/content/detail/4286/pengguna-internet-indonesia-nomor-enam-dunia/0/sorotan_media. Pada tahun 2017 ini, eMarketer memperkirakan netter Indonesia bakal mencapai 112 juta orang, mengalahkan Jepang di peringkat ke-5 yang pertumbuhan jumlah pengguna internetnya lebih lamban. Bertambahnya jumlah pengguna internet di Indonesia nyatanya membawa pengaruh terhadap cara bertransaksi orang Indonesia yang kini menjadikan belanja online sebagai bagian dari gaya hidup mereka.

Namun sayangnya tidak semua orang melihat peluang pasar yang menggiurkan tersebut. Untuk itu kami ingin berbagi ilmu mengenai Digital Marketing dan apa benefit jika menggunakan Digital Marketing. Dengan biaya yang relatif lebih murah dari pada offline marketing namun bisa menjangkau pasar yang lebih luas dan spesifik sesuai dengan target penggunanya. Kami hadir disini untuk membantu para pelaku usaha untuk mengembangkan usaha dan bisnisnya dalam pemerolehan omset.

Masih dalam suasana bulan Ramadhan, kami ingin mengedukasi dan berbagi tips dan trik jitu untuk sukses berjualan lewat online yang dikemas dengan santai sambil menunggu saat buka puasa tiba dengan kata lain kami ingin mengajak para pelaku usaha untuk ngabuburit seru bersama tapi juga bermanfaat bagi mereka khususnya bagi usaha/bisnis mereka.

Tujuan

Tujuan diadakannya acara Yuk NgabuburIT Seru ini adalah:

  • Membuka jalan bagi mereka yang ingin sukses berjualan lewat online
  • Memanfaatkan digital channel seperti social media, Google AdWords, SEO,dll
  • Menyusun target dan sasaran digital marketing campaign
  • Menciptakan konten yang kreatif dan sesuai dengan target market
  • Mengedukasi mengenai online marketing dan manfaatnya
  • Memberi contoh nyata yang sudah merasakan benefit dari online marketing
  • Mengukur keberhasilan digital marketing

Info dan kontak:

0857 9999 8280 (ICHA)
(024) 3518888

Bagaimana menurut Anda?
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0