Startup Speakup Business 101 – Batch 2

Startup Speakup Business 101 – Batch 2

Tanggal: 16 Juli 2016

Tempat: Hall Spazio Building, Jalan Mayjend Yono Soewoyo Kav. 3 – Surabaya

Waktu: 15.00 – 17.30 WIB

Harga tiket masuk: GRATIS!

Startup Speakup Business 101 - Batch 2

Setelah sukses mengadakan acara meet up pertama bertajuk “Accelerate Your Future Business” pada april lalu, Startup Speakup kembali mengadakan acara meet up bertema “How To Sell To Y Generation”. Acara ini akan diadakan pada Sabtu, 16 Juli 2016, pukul 15.00 hingga 17.30 WIB, di Spazio Building, Jalan Mayjend Yono Soewoyo Kav. 3, Surabaya.

Event kali ini akan membahas pergeseran karakteristik pengambilan keputusan pembelian yang awalnya dikuasai oleh generasi Baby Boomers, berubah menjadi generasi Y atau biasa disebut millenials. Semuanya akan dikupas oleh tiga narasumber yang merupakan founder startup yang berbeda, tetapi sama-sama menargetkan konsumen millennials. Mereka akan berbagi pengalaman, pelajaran, serta tips dan trik dalam membangun bisnis yang berfokus untuk mendapatkan konsumen millennials atau generasi Y.

Pembicara kali ini merupakan ekspertis di bidang Digital Marketing dan Story Telling, diantaranya:

  • Wesley Wiyadi (Founder & Project Manager Animini Studio)
    • Judul Materi: You, Business and the Story
    • Deskripsi Materi: Let’s agree with this sentence first, “setiap orang/bisnis memiliki cerita, namun tidak semua orang bisa menceritakan dengan baik”. Terkadang kita melupakan pentingnya value dari jati diri sebuah bisnis / organisasi, dan akhirnya kita hanya mengejar kendi emas di ujung pelangi.. dan kita semua tau bagaimana ending sang leprechauns yang malang itu. Materi ini akan membahas tentang anda, produk anda dan cerita anda. Seberapa pentingnya memahami value dan cerita dalam bisnis anda.
  • Taufshwara Diasriandaru (Founder & CEO Jelasin.com & Qalamotion)
    • Judul Materi: How Internet Can Change How We Communicate
    • Deskrisi Materi: Pada awalnya manusia memiliki dua dunia yaitu dunia nyata dan dunia maya. Seorang individu yang sama dapat mengadopsi dua budaya yang berbeda ketika mereka online atau offline. Tapi kini batasan tersebut sudah hilang karena kita sudah hamper lupa bagaimana hidup tanpa internet. Internet secara tidak langsung merubah kita, termasuk bagaimana kita berkomunikasi, bagaimana sebuah Brand menceritakan valuenya kepada Netizen.
  • Michael Sugiarto (Founder & Social Media Strategist Celebgramme)
    • Judul Materi: Growth Hack Your Instagram Account
    • Deskripsi Materi: Rahasia cepat meningkatkan followers dan engagements Instagram Anda.

Apa yang akan Anda dapatkan dari acara ini?

  • Insight menarik mengenai pergeseran karakter pasar
  • Bagaimana mengkomunikasikan sebuah cerita untuk melakukan Growthacking
  • Brand Story Telling
  • Tehnis Digital Marketing yang bisa langsung diaplikasikan ke bisnis Startup Anda
  • Networking (acara ini merupakan wadah berkumpulnya penggiat Startup Business di Surabaya)
  • Update info perkembangan dunia Bisnis Startup di indonesia

Siapa sajakah yang cocok mengikuti acara ini?

  • Mereka yang berangan-angan membuka bisnis konvesional atau bisnis Startup
  • Pebisnis Startup yang ingin belajar lebih banyak mengenai dunia bisnis Startup
  • Pebisnis UKM yang ingin mengembangkan skala bisnisnya menggunakan tehnik Digital Marketing
  • Mahasiswa yang ingin membangun Startup
  • Pekerja hiburan yang ingin meningkatkan popularitas dengan metode Digital Marketing
  • Sales yang ingin meningkatkan penjualannya melalui Digital Marketing
  • Orang umum yang gaptek mengenai Digital Marketing
  • Orang umum yang ingin tergabung dalam komunitas Startup Speakup, tempat berkumpulnya pelaku Startup dan mereka yang memiliki antusiasme terhadap dunia bisnis Startup
  • Pelaku Startup yang sedang mencari CoFounder/ Partner Bisnis
  • Siapa saja yang ingin membuktikan bahwa pebisnis Startup di Surabaya memiliki kekuatan yang lebih besar ketika bersatu dalam sebuah komunitas

Info dan kontak:

  • Telp: 031-5681155 (Ibnu)
  • Line@: @qdy9844f
  • Email: info.startupspeakup@gmail.com
  • Facebook: Startup Speakup
  • Twitter & Instagram: @startupspeakup
Bagaimana menurut Anda?
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0