Mechatronics Robotic Competition
Mechatronics Robotic Competition
Tanggal:
- Pendaftaran: 21 Maret – 2 Mei 2016
- Pelaksanaan: 14 – 15 Mei 2016
Tempat: Universitas Trunojoyo Madura
Event Mechatronics Robotic Competition atau dapat disingkat dengan MRC merupakan salah satu program kerja tahunan Himpunan Mahasiswa Mekatronika (HIMAMEKA), Universitas Trunojoyo Madura. Pada tahun pertama ini, event MRC mengadakan 2 katagori lomba, diantaranya adalah Lomba Line Follower Mikrokontroler, dan Line Follower Analog. Event ini akan diikuti oleh mahasiswa dan siswa sma/smk sederajat se-Indonesia.
Dengan bertema “ Mapping Lines of Madura “ diharapkan dengan adanya kompetisi ini siswa maupun mahasiswa se-Indonesia dapat terus mengembangkan dunia teknologi, terutama pada bidang robotika. Ajang ini juga diadakan sebagai wadah para pecinta robotika dan pemrograman untuk bersaing memberikan karya dan pemikiran terbaiknya.
Line Follower merupakan mini robot yang sistem kerjanya adalah mengikuti garis hitam/putih sampai menemukn titik akhir. Dimana titik akhir dan waktu penyelesaian adalah kriteria dari sistem penilaian. Pada lomba ini sangat diutamakan ketepatan, kecepatan dan strategi yang baik untuk dapat sampai finish dengan waktu sesingkat mungkin. Pada bidang perlombaan ini terdapat 2 kategori, yaitu kategori Mikrokontroller dan Analog.
Kategori LF Analog diperuntukkan untuk peserta tingkat SMP/SMA/SMK/Sederajat. Sementara untuk LF Mikro diperuntukkan untuk peserta tingkat SMA/SMK/Mahasiswa/Sederajat. MRC ke dua kali ini bertema ” Mapping Lines of Madura ” yang berarti dengan robot kalian bisa bersenang senang menjelajahi indahnya pulau Madura. Pendaftaran akan dimulai tanggal 21 Maret 2016 sampai 2 Mei 2016. Sementara lomba akan dilaksanakan pada 14 Mei – 15 Mei 2016.
====================
====================
Info dan kontak:
Untuk Masalah Teknis Perlombaan:
- Rizkyawan Isbowono Putra
- Email : rizkyawan.ip@gmail.com
- No HP : 085731274609
- Pin BBM : 7524E02D
- Rido Hilman Sukoco
- Email : ridohilman@gmail.com
- No H : 083831074534
- Pin BBM : 25FF08821
Info silahkan kunjungi:
- Facebook: MRC 2016
- Instagram: mrc_utm
- Website: http://mrc-utm.net/