Lomba Foto “PEDULI STUNTING SEJAK DINI”

Pewarta Foto Indonesia (PFI) Jakarta dan Tanoto Foundation menyelenggarakan lomba foto dengan tema :

“PEDULI STUNTING SEJAK DINI”

Periode: 8 Oktober-29 November 2020

Lomba Foto “PEDULI STUNTING SEJAK DINI”

Stunting adalah gangguan pertumbuhan yang disebabkan oleh kekurangan asupan gizi kronik serta karena terjadinya infeksi yang berulang terutama pada 1000 hari pertama kehidupan (HPK).

Berdasarkan Riset Kesehatan Dasar (Riskesdas) 2018, di Indonesia terdapat 30,8 persen anak mengalami stunting, itu berarti 3 dari setiap 10 anak Indonesia mengalami stunting.

Perhatian untuk pencegahan stunting harus sudah dimulai sejak dari kecukupan gizi remaja dan calon pengantin, pola makan ibu semasa kehamilan, memastikan bayi mendapat ASI secara ekslusif selama 6 bulan serta memberikan makanan pendamping ASI yg sesuai sampai umur dua tahun, dan dilanjutkan dengan memberikan gizi seimbang pada umur berikutnya sambil meneruskan pemberian ASI. Karena perkembangan anak yang baik mulai dari umur 0-5 tahun menjadi poin penting bagaimana pertumbuhan anak di usia selanjutnya.

Banyak lagi contoh nyata di sekitar kita bagaimana menunjukkan kepedulian kita tentang pencegahan stunting sejak dini.

Bagi pewarta foto seluruh Indonesia, mari kita abadikan keseharian tersebut sebagai kepedulian kita terhadap pencegahan stunting sejak dini lewat lomba foto ini.

Bagaimana menurut Anda?
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0