Kompetisi IoT Makers Creation 2020

Program IoT Makers Creation dimulai pada tahun 2019 dan berhasil menjadi finalis pada kompetisi penghargaan bergengsi PBB untuk bidang Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK), Global the World Summit on the Information Society (WSIS) Prizes 2020.

Tahun ini, program IoT Makers Creation kembali dilanjutkan mengambil tema “Internet of Things for Resilience in the Face of Pandemics” dengan tujuan lebih spesifik, yaitu mencari solusi IoT yang bisa diaplikasikan untuk membantu meningkatkan ketahanan masyarakat dan dunia usaha dalam menghadapi pandemi.

Kompetisi IoT Makers Creation 2020

Kegiatan ini diharapkan bisa mengembangkan makers dan mengumpulkan berbagai solusi IoT yang dapat membantu masyakat dan dunia usaha mulai dari mengurangi penyebaran, memberikan kemudahan, rasa aman dalam beraktivitas, mendorong proses bisnis agar dapat terjaga, menjaga keberlangsungan perusahaan dan memberikan manfaat bagi masyarakat, pemerintah, serta dunia bisnis untuk bisa menuju transformasi digital.

Seperti apa rangkaiannya tahun ini?

Kompetisi IoT Makers Creation 2020 ✍?
Tema: IoT for Resilience in The Face of Pandemics
Waktu penerimaan karya: 1 Juli – 13 September 2020
Pengumuman 10 besar: 18 September 2020
Presentasi 10 besar: 21 – 25 September 2020
Pengumuman pemenang: 28 September 2020

Hadiahnya??
?Uang pembinaan dengan total 22,5juta rupiah
??‍???‍?menjadi pembicara webinar

Jangan lewatkan juga rangkaian pelatihan-pelatihan online tentang bagaimana mengembangkan solusi IoT agar bisa diimplementasikan secara nyata, digunakan oleh masyarakat serta dunia usaha dan bahkan menjadi komersial.

Bagaimana menurut Anda?
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0