GREAT HALL, RUANG MULTIFUNGSI TERINTEGRASI TERBESAR DI BINTAN

Jakarta, 20 Oktober 2015 – Great Hall, sebuah ruang pertemuan terbesar di pulau Bintan yang telah dibuka sejak Februari 2013, merupakan sebuah ruang pertemuan premium untuk kebutuhan pertemuan perusahaan, insentif bisnis, konferensi dan pameran yang berada di Bintan Lagoon Resort, sebuah resort terintegrasi yang memiliki fasilitas transportasi laut berupa terminal feri yang dilengkapi dengan layanan imigrasi dan merupakan destinasi liburan yang jauh dari hiruk pikuk keramaian kota.

Dengan jarak tempuh penerbangan kurang lebih satu setengah jam dari Jakarta, Bintan Lagoon Resort yang merupakan resort terpadu dan terbesar di Bintan ini memiliki total 470 kamar, suite dan villa, dilengkapi dengan 12 pilihan fasilitas F&B serta fasilitas rekreasi. Terdapat 50 macam olahraga air dan aktivitas darat, termasuk dua kejuaraan golf yang membuat Bintan Lagoon Resort dikenal sebagai destinasi yang tepat bagi pengunjung MICE (meetings, incentives, conferences & exhibition).

Great Hall MICE Bintan

Great Hall memiliki tiga lantai dengan konsep yang berbeda di setiap lantainya yang memungkinkan pengguna untuk memilih sesuai dengan konsep acara yang mereka miliki. Lantai dasar merupakan ruangan pre-function dengan konsep semi outdoor, sementara lantai dua adalah sebuah ruang pertemuan berbentuk studio dengan kapasitas hingga 1,300 orang yang dilengkapi dengan teras dan foyer yang luas, dan pada lantai ketiga dapat kita gunakan sebagai ruang pertemuan dengan konsep outdoor yang memiliki luas total 6,096 meter persegi.

Moe Ibrahim, Presiden Direktur Bintan Lagoon Resort menjelaskan, “Bintan Lagoon Resort merupakan destinasi yang istimewa dan memorable yang didukung dengan lokasi eksklusif yang menyatu dengan alam. Kami banyak menerima tamu yang datang dengan tujuan untuk bersantai ataupun melakukan pertemuan. Seringkali perusahaan besar dari dalam dan luar negri mengadakan pertemuan perusahaan, peluncuran produk maupun acara-acara informal dengan memanfaatkan berbagai fasilitas yang kami miliki. Bintan Lagoon Resort memiliki beragam fasilitas terpadu dalam satu area yang memungkinkan para tamu MICE kami terhindar dari kemacetan dan kebisingan kota sehingga dapat fokus pada acara mereka dan tentu saja dapat sambil bersenang-senang menikmati suasana alam Bintan.”

MICE THEATRE STYLE

Moe menambahkan, “Kami memiliki karyawan terlatih yang terbiasa melayani para tamu dengan kehangatan dan keramahtamahan khas Indonesia. Pelayanan maksimal selalu menjadi hal yang diutamakan dan membuahkan hubungan jangka panjang yang membuat tamu-tamu kami kembali berkunjung ke Bintan Lagoon Resort dan mereferensi kami kepada orang lain.”

Great Hall di Bintan Lagoon resort dilengkapi dengan pencahayaan dan audio visual dengan teknologi terbaru, Wi-Fi berkecepatan tinggi di seluruh resort dan ruang aula dengan kapasitas besar untuk menunjang keperluan MICE. Selain Great Hall, Bintan Lagoon Resort juga memiliki sembilan function room yang berlokasi di resort utama dan klub golf. Terdapat pula Adventure Training Center yang sangat lengkap dan didukung oleh pendamping profesional sehingga dapat menyesuaikan dengan berbagai kegiatan berkelompok yang berhubungan dengan leadership, kekompakan tim dan inovasi.

“Kami memiliki nilai tambah dari segi biaya apabila dibandingkan dengan tempat serupa yang ada di Singapura. Tidak hanya harga yang terjangkau, Bintan Lagoon Resort juga dilengkapi dengan kapal penyeberangan Bintan – Singapura milik sendiri. Fasilitas konferensi kami sebanding dengan pusat pelatihan regional yang digunakan oleh perusahaan multinasional dan kami bangga perusahaan besar seperti Fonterra, Nike dan Posh Semco memilih kami sebagai lokasi konferensi mereka. Karena klien memiliki kebutuhan yang berbeda-beda, maka kami juga menawarkan harga paket yang dapat menyesuaikan dengan berbagai besaran anggaran.” Tutup Moe Ibrahim.

Tentang Bintan Lagoon Resort
Bintan Lagoon Resort memiliki luas area lebih dari 300 hektar dengan posisi resort tepi pantai dan suasana tropis Pulau Bintan. Bintan Lagoon Resort merupakan destinasi terintegrasi yang mendukung gaya hidup untuk bersantai, golf, pertemuan perusahaan & insentif yang dilengkapi dengan fasilitas transportasi laut berupa terminal feri rute Bintan-Singapura dengan jarak tempuh hanya 75 menit. Bintan Lagoon Resort memiliki total 470 kamar, suite dan villa bergaya kontemporer yang dilengkapi dengan 12 pilihan fasilitas F&B, sembilan ruang pertemuan dan Great Hall. Fasilitas rekreasi terdiri dari lapangan golf 18-hole yang berada dalam Bintan Lagoon Golf Club rancangan Jack Nicklaus dan Ian Baker-Finch, 50 macam olahraga laut dan aktivitas darat, serta perawatan Spa. Bintan Lagoon Resort dimiliki dan dioperasikan oleh Mozaic Hotels & Resorts.

======================

Bintan Lagoon Resort
Tel: (62) 770 691 388/(65) 62233223
Fax: (62) 770 691 300
Email: reservations@bintanlagoon.com
Website: www.bintanlagoon.com

*****

Kontak Media:
Selena Oh
PR Consultant
E: Selena@bintanlagoon.com
T: +65 96224890

Ria Ulfa
Humas untuk Bintan Lagoon Resort
E: ulfa@talklink.com.pr
T: +62 81210105457

*dipublikasikan oleh @InfoJadwalEvent

Bagaimana menurut Anda?
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0