Asian African Week 2018

Asian African Week 2018

Tanggal: 23-29 April 2018
Tempat: Sepanjang Jl. Asia Afrika, Bandung

Asian African Week 2018

Bandung selaku kota penyelenggara Konferensi Asia Afrika pada tahun 1955 lalu, kini dijuluki sebagai Ibu Kota dari Asia-Afrika. Setiap tahunnya sejak tahun 2015, Kota Bandung selalu memperingati Konferensi Asia Afrika dengan berbagai kegiatan.

Bertajuk Asian African Week 2018, ada beberapa rangkaian acara dalam memperingati tahun ke-63 dari Konferensi ini. Rangkaian acara Asian African Week 2018 sudah dilangsungkan dari tanggal 18 April 2018 kemarin dengan melakukan Upacara Pengibaran Bendera Negara Asia-Afrika dan Bendera PBB di Museum Konferensi Asia-Afrika.

Kegiatan akan dilaksanakan sampai pada hari Senin tanggal 30 April 2018 nanti. Berikut jadwal rangkaian acara dalam rangka memperingati pertemuan negara-negara di Asia-Afrika:

23 April 2018

Akan dilangsungkan bincang-bincang dengan para saksi sejarah saat Konferensi Asia-Afrika tahun 1955 berlangsung. Tempatnya akan dilangsungkan di Gedung Merdeka (Museum KAA-Kemlu).

23-29 April 2018

Asian African Week 2018 - Photo & Short Movie Competition

Photo and Short Movie Competition (Asia Afrika Week). Kegiatan ini merupakan pameran hasil foto dan film pendek dengan tema “respect for diversity”. Perlombaannya sendiri telah dilaksanakan pada tanggal 1 Maret – 15 April 2018 kemarin.

24 April 2018

International Students Gathering yang berlangsung di ruang utama Gedung Merdeka.

25-26 April 2018

Asian African Week 2018 - Youth Conference

Youth Conference (Asia Afrika Week). Kegiatan ini diselenggarakan dengan tujuan untuk meneruskan semangat Konferensi Asia Afrika 1955 kepada para pemuda, dengan bahasan tentang dunia digital yang terus berkembang hingga saat ini.

27 April 2018

Menjelajahi Museum KAA-Gedung Merdeka pada Malam Hari. Acara ini terbuka untuk umum, Wargi Bandung juga bisa mengikutinya dengan melakukan pendaftaran ke email asianafrican.museum@kemlu.go.id dengan menyertakan nama, nomor telepon dan jam kunjungan. Jam kunjungan mulai dari 18.30, 19.00, 19.30, 20.00, 20.30, dan 21.00

27-29 April 2018

Asian African Week 2018 - Cultural & Tourism Expo

Cultural and Tourism Expo (Asia Afrika Week). Di sepanjang Jl Braga (pendek) dan Jl Soekarno akan ada booth yang memperkenalkan budaya, pariwisata serta kuliner dari negara peserta Konferensi Asia Afrika.

28 April 2018

Asian African Week 2018 - Asian African Carnaval

Asian African Carnival merupakan kegiatan karnaval yang akan mempertunjukan seni dan juga parade budaya. Acara akan mulai dari jam 12 siang sampai jam 11 malam, dan akan dimeriahkan oleh penampilan dari grup musik Kahitna.

29 April 2018

Asian African Week 2018 - Unity Run

 

Unity Run. Ini merupakan acara olahraga lari yang tujuannya adalah bisa menghargai perbedaan dan persatuan yang ada di setiap negara dan suku bangsa. Titik start dan finish di Jl Asia Afrika, kategori lomba lari untuk anak-anak, pelajar, professional, dan umum dengan total hadiah puluhan juta rupiah.

30 April 2018

Akhir dari rangkaian acara ini adalah penurunan bendera negara peserta Konferensi Asia-Afrika yang dilakukan oleh Paskibra Kota Bandung.

Info dan kontak:

  • Facebook: Asia Africa Week
  • Twitter & Instagram: @asiaafricaweek
  • Website: asiaafricaweek.com
Bagaimana menurut Anda?
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0