Tomohon International Flower Festival 2018
Tomohon International Flower Festival 2018
Tanggal: 8-12 Agustus 2018
Tempat: Kota Tomohon, Provinsi Sulawesi Utara
Setiap bulan Agustus kota Tomohon yang dijuluki sebagai kota bunga, dekat Manado ibukota Provinsi Sulawesi Utara akan kembali meriah lewat acara Tomohon International Flower Festival (TIFF) 2018 yang akan dilaksanakan pada tanggal 8 sampai 12 Agustus 2018, dan pastikan Tomohon menjadi tujuan liburan anda selanjutnya. Pada acara ini, Kota Tomohon yang sejuk akan ditutupi dengan berbagai bunga yang berwarna-warni dan indah.
Acara yang penting dari Tomohon International Flower Festival atau Festival Bunga Internasional Tomohon adalah Turnamen Bunga atau yang juga dikenal dengan Parade Bunga yang akan berlangsung di sepanjang jalan utama di Tomohon yang menampilkan float yang dihiasi dan dibawa oleh berbagai Kecamatan di Sulawesi Utara, perusahaan besar serta provinsi peserta lainnya dari seluruh Indonesia , dan dari negara lain. Peserta tahun lalu antara lain, Jepang, Australia, Sekretariat Asean, Bhutan, Nepal, Kazakhstan, Taiwan, Korea Selatan, dan Malaysia. Karnaval Bunga Tomohon akan semakin ditingkatkan dengan Fashion Parade dengan kreasi oleh perancang lokal dan nasional.
Festival ini akan menampilkan pawai keindahan bunga-bunga dari berbagai daerah. Selain menarik gadis-gadis muda berbakat dari seluruh penjuru negeri, kontes ini bertujuan menanamkan dan menyebarkan rasa cinta pada bunga. Selain itu akan ada Pameran Seni dan Budaya Nusantara yang menampilkan berbagai pertunjukan seni dan budaya dari seluruh Indonesia. Menyajikan segala hal yang perlu Anda ketahui tentang bunga serta pariwisata dan bisnis, Pameran Pariwisata, Perdagangan, dan Investasi.
Jadi catat Festival Bunga Tomohon di Kalender Anda sebagai acara wajib!
Special Event:
- Tournament of Flower (TOF)
Kegiatan pawai kendaraan hias bertaraf internasional yang akan diikuti oleh Perwakilan Negara Sahabat, Kabupaten / Kota se-Indonesia dan Perusahaan Swasta / BUMN / BUMD. Peserta kendaraan hias akan dinilai oleh tim pakar independen bertaraf nasional dengan kriteria yang ditetapkan panitia - Kontes Ratu Bunga
Kontes bertaraf Nasional yang akan menjaring para putri terbaik se-Indonesia, yang memiliki bakat dan kemampuan serta rasa cinta akan bunga, sehingga mampu menjadi Duta yang mempromosikan pariwisata melalui bunga; - Pameran Bunga / Florikultura
Eksebisi bunga yang akan menampilkan kekayaan florikultura dalam beragam desain unik dan menarik; - Pagelaran Seni Budaya Nusantara
Pagelaran Seni dan Budaya yang akan menampilkan kekayaan Nusantara melalui ragam seni dan budaya dari berbagai daerah, baik di Sulawesi Utara maupun Indonesia secara keseluruhan.
Info dan kontak:
Website: tomohonflowerfestival.com