Pekan Batik Pekalongan 2017

PEKAN BATIK PEKALONGAN 2017 (PEKALONGAN BATIK WEEK 2017)

Tanggal: 4-8 Oktober 2017

Tempat: KAWASAN WISATA BUDAYA JETAYU KOTA PEKALONGAN

Pukul: 10.00 sd 21.00 WIB

Harga tiket masuk: GRATIS!

Pekan Batik Pekalongan 2017

Pekan Batik atau Pekalongan Batik Week sebuah event Nasional yang dikenal masyarakat luas di Indonesia bahkan luar negeri, event ini selalu ditunggu-tunggu oleh masyarakat Pekalongan sendiri dan berbagai kalangan di Indonesia dan luar negeri. Kegiatan ini menjadi sebuah standarisasi dan contoh sebuah event yang menggerakan berbagai komponen masyarakat di Pekalongan, sehingga dengan berbagai kegiatan tersebut Kota Pekalongan mendapatkan predikat Kota Kreatif dari UNESCO pada tahun 2014 bidang Seni Kriya dan Kesenian Rakyat, berkat peran serta komunitas ekonomi kreatif di Pekalongan (Quadro Helix) yang terdiri dari paguyuban dan pencinta batik, pelaku seni, budayawan, wirausahawan batik, kuliner, pelaku usaha dan jasa serta peran Pemerintah Kota Pekalongan.

Pekan Batik sudah menjadi agenda tetap Nasional diselenggarakan dalam rangka menyambut dan memeriahkan perayaan Hari Batik Nasional yang diperingati setiap 2 Oktober. Pemerintah Kota Pekalongan menghaturkan terima kasih atas dukungan pemerintah pusat, kementerian, badan pemerintah, DPR/MPR, Pemerintah Provinsi, Kabupaten, Kota, BUMN, BUMD, Swasta, Wirausahawan, Kolektor, Pencinta Batik, Seniman, Desainer, Selebriti dan masyarakat Indonesia yang selalu mendukung kegiatan Pekan Batik.

Pekan Batik sejak pertama digelar tahun 2007 sampai dengan 2016, telah dihadiri dan diresmikan dua orang Wakil Presiden, Menteri Perdagangan, Menteri Koperasi dan UKM, Menteri Pariwisata, Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Menko Perekonomian, Menteri Ketenagakerjaan, Kepala BEKRAF dan pimpinan DPR/MPR,Pejabat Kementerian, Gubernur, Bupati, Walikota, pimpinan POLRI/TNI, perusahaan BUMN dan Swasta serta perwakilan negara-negara sahabat.

Pekalongan Batik Week 2017 atau Pekan Batik akan digelar selama 5 hari mulai tanggal 4 sd 8 Oktober 2017. Pekan Batik merupakan perayaan Hari Batik Nasional Ke-8. Adapun pekan batik tahun ini akan mengangkat dan memperkenalkan secara luas kepada masyarakat Indonesia kepariwisataan di Kota Pekalongan untuk meningkatkan pemasaran batik Nasional, meningkatkan kunjungan wisatawan dengan memperkenalkan destinasi pariwisata, juga memperkenalkan batik Nusantara, kuliner dan seni budaya Indonesia di Kota Pekalongan.

Pekan Batik 2017 diselenggarakan dengan anggaran Pemerintah Kota Pekalongan dan dukungan dari Pemerintah Provinsi Jawa Tengah dan dukungan kementerian-kementerian terkait serta sponsor dari BUMN, perbankan dan swasta. Berbagai kegiatan pekan batik akan diikuti dan disi oleh berbagai instansi pemerintah Pusat, Provinsi, Kabupaten, Kota di Indonesia, BUMN dan swasta, kolektor batik, pencinta batik dan wirausahawan batik, kerajinan dan kuliner.

Pemerintah Kota Pekalongan memfasilitasi stand pameran batik untuk 40 UKM Batik dan 50 UKM Kuliner, menyediakan fasilitas panggung lengkap untuk pengisi acara.
Adapun berbagai kementerian, Provinsi, Kabupaten, Kota, BUMN dan Swasta yang akan turut berpartisipasi sebanyak 160 stand, sehingga total stand yang akan dibangun sebanyak 260 stand.

Rangkaian Acara Pekan Batik:

Program acara

Info dan kontak:

DINAS PERDAGANGAN KOPERASI DAN UKM KOTA PEKALONGAN
Jl. Majapahit No. 9 Kota Pekalongan
Telp. 0285 425 174
WA. 0819 05 35 5519
Hp. 0812 9076 4262

Bagaimana menurut Anda?
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0